Amalan Harian Praktis Penarik Rezeki Bagi Pengusaha dan Karyawan

Banyak sekali amal-amalan penarik rezeki, yang bisa mengantarkan kita kepada kesejahteraan, kekayaan. Amal yang bisa menarik rezeki. Amal yang mengundang datangnya rezeki. Kuncinya hanya dua: yakin dan konsisten. Melalui panduan ini, Anda akan mengetahui apa saja amalan harian yang bisa dilakukan dan manfaatnya bisa membuat Anda berubah hidup.

amalan harian penarik rezeki

Assalamualaikum wr. Wb.
Bagi Anda yang baru pertama kali datang ke web ini, mungkin akan kebingunan karena banyaknya artikel yang harus dibaca. Saran saya, buka saja setiap link yang diberikan dalam artikel ini. Insya Allah nanti juga paham.

Baiklah.

Sejatinya, untuk menjadi kaya dan berkelimpahan sangatlah sederhana. Perbanyak istighfar dan taubat. Itu saja. Bukan amalan yang aneh-aneh. Bukan dengan menjalankan amalan yang asing, wirid yang kadang kita gak tahu artinya. Bukan wirid yang perlu mahar sekian sekian. Sekali lagi bukan.

Saya bilang sederhana ya. Dan sederhana itu bukan berarti mudah dilakukan. Perlu konsistensi, perlu ketekunan, perlu komitmen.

Jadi langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah taubat, taubat dan taubat. Selanjutnya, ikuti dengan membereskan yang wajib dan menghidupkan yang sunnah.

Itulah amalan harian penarik rezeki sebenarnya, yang sangat cocok untuk siapa pun termasuk karyawan, calon pengusaha, dan pengusaha sejati.

Amalan Harian Penarik Rezeki

Ada 9 amalan harian penarik rezeki bagi pengusaha, calon Pengusaha, atau karyawan.

1. Taubat
2. Shalat wajib 5 waktu
3. Shalat sunnah
4. Dzikir
5. Shalawat penarik rezeki
6. Doa-doa mustajab
7. Surat Al Waqiah
8. Puasa Senin Kamis
9. Sedekah

Nomor 1, 2 dan 3 adalah amalan prioritas utama. Jangan sampai dilewatkan.

Taubat dan istighfar

Apapun keinginan kita, hajat kita, sebaiknya tahan dulu. Kesampingkan dulu. Geber dulu pertaubatan. Geber dulu istighfar. Kalau mampu, 1000 kali per hari atau 200 kali setiap abis shalat fardhu.

istighfar

Kemudian baca doa-doa Nabi tentang pertaubatan. Seperti doa Nabi Adam As dan doa Nabi Yunus As. Baca pula tasbih penghapus dosa. Ya bacaan tasbih seperti biasa.

tasbih


Sebenarnya doa atau dzikir penarik rezeki itu bukan doa-doa atau dzikir yang macam-macam. Doanya sederhana. Dzikirnya sederhana.

Ada sebagian orang yang mencari wirid tertentu dengan harapan bisa mengundang datang rezeki. Nyari wirid tertentu dengan mahar sekian juta, ziarah kemana-mana, bahkan datang ke paranormal, datang ke kiayi tertentu. Saya rasa, ini tu kurang pas, kayaknya. Kurang cocok.

Sementara, hal yang paling esensial, mereka lupakan. Yakni apa? Istighfar. Taubat yang sebener-benernya taubat.

Enak mana, motor kotor atau motor yang abis dicuci? Enak mana mobil bersih atau mobil belum dicuci? Dalam hal ibadah pun sama. Lezatnya ibadah tu bisa dirasakan setelah "pembersihan". Pembersihan diri = pertaubatan. Lezatnya dzikir itu kalau sudah sering baca istighfar.

Lihat Surat Nuh berikut ini:

ayat tentang rezeki berlimpah

Dalam ayat tersebut disebutkan bahwa jika kita mohon ampun kepada Allah SWT, Allah akan menurunkan hujan yang lebat, banyak harta, banyak keturunan, dan surga kenikmatan yang luar biasa.

Jadi, untuk menarik rezeki lebih banyak, lebih besar, amalan pertamanya adalah istighfar dan taubat. Lebih top lagi jika dilengkapi dengan shalat sunnah taubat dan doa sayyidul istighfar berikut ini.

doa sayyidul istighfar


Suka tahajjud? Saran saya sebaiknya lakukan shalat malam itu dilakukan dengan urutan berikut ini:
Shalat Taubat > Shalat Tahajjud > Shalat Hajat. Jangan dibalik ya.

Shalat 5 Waktu Berjamaah

Amalan harian berikutnya adalah shalat lima waktu. Syukur-syukur bisa tepat waktu dan berjamaah.

Sebelum saya lanjut, saya ingin mengajak saudara semua untuk sama-sama berdoa dan baca Alfatihah. Terutama untuk diri saya, yang suka telat shalat, bahkan jarang berjamaah.

"Ya Allah. Yaa Ghoffar, Yaa Qohhar, Ya Aziiz, Ya Hakiim, Yaa Rohmaan, Yaa Rohiim. Ya Allah. Ampuni kami. Ampuni kami semua, jamah muslimin, muslimat, mukminin, mukminat. Ampuni kami yang karena kelalaian kami, karena kesibukan kami mencari dunia-Mu, sehingga kami telat shalat, shalat berjamaah. Bahkan lupa. Ampuni kami Ya Allah. Ampuni kami. Bimbinglah kami, kuatkanlah kami, agar kami bisa shalat tepat waktu, agar kami bisa berjamaah, bisa shalat berjamaah di mesjid, di rumah-Mu, Ya Allah. Robbij'alnii muqiimasholaatii wa min dzurriyati. Robbij'alna Muqiimiina Sholaah wa min dzurriyyaatina. Ya Rohman Ya Rohiim. Amin, Yaa Robbal 'aalamin."

Alfaaaatihah. (silahkan baca surah Al Fatihah)

Baiklah.

Perkara sholat 5 waktu adalah perkara wajib. Gak ada toleransi untuk meninggalkannya. Kecuali hanya karena dua hal: lupa dan hilang akal.

Perkara sholat itu sama halnya dengan zakat. Sebesar apa pun sedekah kita, sebanyak apa pun sedekah kita, gak akan bisa menggantikan zakat. Sedekah bisa 10%, zakat hanya 2,5%. Bukan berarti dengan bayar 10% terus kita gugur kewajiban yang 2,5%. Gak bisa. Sekali lagi saya bilang, gak bisa.

Dan, kita gak bisa mengubah niat yang lalu. Artinya gak bisa mengubah niat sedekah yang lalu, dengan niat zakat. Tetep, harus zakat.

Begitu pun sama halnya dengan shalat 5 waktu. Walaupun kita sudah bangun mesjid, bangun pesantren, bangun rumah yatim, bangun sekolah gratis, sedekah setiap hari, umroh tiap tahun. Semua itu gak bisa menggantikan kewajiban shalat 5 waktu.

Apa hubungannya shalat 5 waktu dengan penarik rezeki? Oh ada. Syarat dikabulkannya doa adalah terpenuhinya perintah Allah. Lihat potongan ayat Al Quran berikut ini:

agar doa terkabul


Allah akan mengabulkan doa-doa kita apabila kita beres mengerjakan perintahnya. Memenuhi perintahnya. Salah satunya, shalat.

Jadi kalau kita berdoa ingin rezeki yang lancar, rezeki yang barokah, usaha maju, bisnis lancar, transaksi penjualan rutin, target tercapai, ya jawabannya adalah shalat 5 waktu.

Silahkan baca: doa pembuka rezeki

Shalat Sunnah

Setelah istighfar rutin, shalat wajib rajin, amalan harin berikutnya adalah shalat sunnah. Antara lain: shalat dhuha, shalat hajat, shalat rawatib, shalat tahajjud, shalat tasbih, shalat safar, shalat witir. Termasuk shalat sunnah taubat.

Shalat Dhuha 8 rakaat. Ini juga menjadi amalan harian para pengusaha. Tahukah Anda? Kunci sukses Pak Sandiaga Uno adalah Shalat Dhuha. Beliau itu adalah pengusaha muda dan sukses, punya bisnis dimana-mana, aset dimana-mana. Kuncinya adalah ia rajin shalat Dhuha.

Selain dhuha, ada juga shalat tahajjud. Shalat yang paling pas untuk Anda yang ingin derajat dan martabatnya diangkat. Termasuk derajat ekonomi.

Allah akan mengangkat ke tempat yang terpuji. Termpat terpuji itu apa sih? Karir lancar, jabatan cepat naik, ekonomi tegak, disegani orang, dipercaya orang. Itu.

Akhir kata, saya gak bisa ngasih nasihat banyak. Yang jelas amalan harian penarik rezeki itu, sederhananya ada 3: taubat, shalat 5 waktu, dan shalat sunnah. Semoga kita diberi kekuatan oleh Allah untuk selalu bisa beristighfar, bisa berdoa, bisa shalat, bisa zakat, dan bisa melakukan ibadah yang lainnya.

Udah dulu ya. Jangan lupa dishare ya.
Wassalamu 'alaikum.

Silahkan Baca Juga:
Doa agar dapat 100 juta rupiah per bulan.

Related Tags:
doa pembuka rezeki ala yusuf mansur
doa penarik rezeki
zikir rezeki melimpah
doa pembuka pintu rezeki di pagi hari
zikir rezeki tak terduga
dzikir penarik rezeki dari segala penjuru
amalan rezeki tercepat.


Bagikan artikel ini